BPKPAD Menjadi Narasumber Rapat Koordinasi Pembangunan Percepatan Pencairan Dana-Dana Transfer ke Desa

Purworejo – Kamis, 16 Maret 2023, Badan Pengelolaan Keuangan, Pendapatan dan Aset Daerah (BPKPAD) Kabupaten Purworejo diwakili oleh Kepala Subbidang Analisis Perencanaan dan Pelaksanaan Belanja Transfer menjadi narasumber dalam acara Rapat Koordinasi Pembangunan Percepatan Pencairan Dana-Dana Transfer ke Desa di Aula Kecamatan Kemiri. Acara yang dibuka secara langsung oleh Camat Kemiri ini merupakan acara yang secara khusus diselenggarakan oleh Kecamatan Kemiri bagi Sekretaris Desa di Kecamatan Kemiri.

Materi yang disampaikan oleh narasumber meliputi dana transfer ADD Siltap dan Non Siltap, Dana Desa Non-BLT dan BLT T.A. 2023. Progres permohonan penyaluran ADD Siltap Cawu I dan Non Siltap untuk Kecamatan Kemiri s/d 15 Maret 2023, terdapat 7 desa dari 40 desa yang berkasnya sudah masuk ke BPKPAD. Adapun berkas permohonan sisanya masih berada di Kecamatan Kemiri dan DPPPAPMD Kabupaten Purworejo. Terkait dengan progres permohonan Dana Desa BLT Triwulan I maupun Dana Desa Non-BLT Tahap I dari 40 desa belum ada yang masuk ke BPKPAD, dan saat ini masih berada di Kecamatan Kemiri maupun DPPPAPMD Kabupaten Purworejo.