Jelang Pemeriksaan LKPD 2022, Pemkab Purworejo Gelar Entry Meeting Bersama BPK
Purworejo – Pemerintah Kabupaten Purworejo melaksanakan kegiatan Entry Meeting Bersama Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia Perwakilan Provinsi Jawa Tengah, dalam rangka pemeriksaan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Pemerintah Kabupaten Purworejo Tahun Anggaran (T.A) 2022, yang dilaksanakan di Ruang Kerja Sekda Purworejo, Selasa (31/1).
Dalam kesempatan tersebut Tim BPK Perwakilan Provinsi Jawa Tengah diterima oleh Drs. Said Romadhon selaku Sekda Purworejo, dimana Tim BPK mulai tanggal 31 Januari 2023 sampai dengan 1 Maret 2023 akan melaksanakan audit pendahuluan LKPD Kabupaten Purworejo TA 2022, kemudian dilanjutkan sampai dengan tanggal 4 Maret 2023 untuk Pemeriksaan Khusus Bantuan keuangan Partai Politik.
Direncanakan pada tanggal 10 Maret 2023, LKPD Kabupaten Purworejo disampaikan secara resmi kepada BPK. Harapannya seluruh proses pemeriksaan BPK atas LKPD Kabupaten Purworejo Tahun Anggaran 2022 ini dapat berjalan dengan lancar sehingga Opini WTP untuk Kabupaten Purworejo dapat diraih kembali.