Penyampaian Informasi Sistem online E-SPTPD Kepada Desa Aglik Kecamatan Grabag
Purworejo – Badan Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Purworejo melaksanakan kegiatan sosialisasi sistem pelaporan pajak daerah secara online yang E-SPTPD (Electronic Surat Pemberitahuan Pajak Daerah) kepada Perangkat Desa Aglik Kecamatan Grabag (25/11/2019)
Pada awal Januari tahun 2019 yang lalu Sistem online E-SPTPD telah diluncurkan dan dimaksudkan untuk mempermudah masyarakat (Wajib Pajak) dalam pelaporan pembayaran pajak. Sistem pelaporan online ini dapat diakses oleh masyarakat (Wajib Pajak) dimana saja dan kapan saja. Cukup mengakses melalui alamat web esptpd.purworejokab.go.id, Wajib Pajak (WP) sudah dapat melaporkan kewajiban pembayaran pajaknya kepada pemerintah.
Dalam sosialisasi tersebut pihak Desa diberi hak akses login ke aplikasi E-SPTPD untuk mempermudah dalam melaporkan pajak atas pelaksanaan kegiatan yang telah dilaksanakan.