Rakor Evaluasi Pelaksanaan E-Goverment

Badan Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset daerah Kabupaten Purworejo mengikuti Rakor Evaluasi Pelaksanaan E-Govermenty di Ruang Rapat Dinkominfo Kabupaten Purworejo (19/09/2019). Rakor yang diikuti oleh seluruh Tim E-Government Kabupaten Purworejo sebanyak 46 Orang.

Rakor dibuka oleh Kepala Bidang Statistik, Data dan Teknologi Informatika Sri Palupi, SE, M.Si yang menyampaikan bahwa hasil evaluai pelaksanaan E-Govermen di Kabupaten Purworejo masih harus ditingkatkan karena masih bisa lebih maksimal lagi. Disampaikan pula disetiap OPD harus membentuk Tim E-Government Internal agar pelaksanaan E-Government dapat berjalan dengan baik.

E-Government merupakan penggunaan teknologi informasi oleh OPD untuk menjalankan kegiatan pemerintahan di Kabupaten Purworejo. E-Government diterapkan di Purworejo untuk menunjang kinerja dalam sebuah pemerintahan, dan dalam menjalankan E-Government memiliki sebuah kendala dalam pengembangannya agar dapat membuat E-government lebih efisien dan efektif untuk kalangan pemerintahan.

Cangkupan E-Government sendiri bukan hanya untuk kepentingan instansi pemerintahan namun juga merupakan kebutuhan masyarakat yang ingin mendapatkan informasi yang dibutuhkan masyarakat luas. E-Government di Purworejo sendiri di harapkan dapat meningkatkan efisiensi, kenyamanan, serta aksesibilitas yang lebih baik untuk pelayanan publik .Oleh karena itu sebuah evaluasi E-government di butuhkan agar dapat menilai perkembangan yang terjadi dalam pelaksanaan E-Government di Purworejo.

Leave a Reply