Penyampaian Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun Anggaran 2018
Acara Penyerahan LHP atas LKPD TA 2018 dilaksanakan pada Hari Selasa, 28 Mei 2019 di Ruang Auditorium Lantai 3 Kantor BPK RI Perwakilan Provinsi Jawa Tengah, Jl. Perintis Kemerdekaan No. 175 Km. 14 Banyumanik, Semarang.
Acara ini dihadiri oleh perwakilan dari 26 pemerintah kabupaten/kota di wilayah Provinsi Jawa Tengah, yaitu:
- Kota Semarang
- Kabupaten Kendal
- Kabupaten Wonogiri
- Kabupaten Demak
- Kabupaten Kudus
- Kabupaten Jepara
- Kota Tegal
- Kabupaten Rembang
- Kabupaten Boyolali
- Kota Salatiga
- Kabupaten Pemalang
- Kabupaten Grobogan
- Kabupaten Klaten
- Kabupaten Kebumen
- Kabupaten Magelang
- Kota Magelang
- Kabupaten Banjarnegara
- Kabupaten Temanggung
- Kabupaten Cilacap
- Kabupaten Purbalingga
- Kabupaten Purworejo
- Kabupaten Wonosobo
- Kabupaten Pekalongan
- Kota Pekalongan
- Kabupaten Tegal
- Kabupaten Banyumas
Seluruh Kabupaten/Kota yang menerima LHP pada kesempatan ini memperoleh opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Dari Pemerintah Kabupaten Purworejo, LHP diterima oleh Bupati Purworejo, Bp. Agus Bastian, S.E., M.M. dan Ketua DPRD Kabupaten Purworejo Bp. Luhur Pambudi, S.T., M.M. Bagi Pemerintah Kabupaten Purworejo, opini WTP ini merupakan pencapaian yang ke_7 (tujuh) secara berturut-turut dimulai dari LKPD TA 2012 s.d. 2018.