Purworejo Raih Opini WTP ke 7

PURWOREJO – Pemerintah Kabupaten Purworejo kembali meraih opini wajar tanpa pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Jateng. Bupati Purworejo Agus Bastian SE, MM menerima laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) 2018 di Kantor BPK RI perwakilan Jateng di Semarang, Selasa (28/5).

Penyerahan LHP dipimpin oleh Ketua BPK Perwakilan Jateng Ayub Amali kepada Kabupaten Purworejo dan 25 Kabupaten dan Kota lainnya di Jawa Tengah.

Bersumber surat yang diterima oleh Bupati Purworejo dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Jateng Nomor 193/S/XVIII.SMG/05/2019 perihal Hasil Pemeriksaan atas Laporan Keuangan Pemerintah Kabupaten Purworejo Tahun Anggaran 2018, diinformasikan bahwa BPK membrikan predikat Wajar Tanpa Pengecualian kepada Pemerintah kabupaten Purworejo tersebut dengan memperhatikan kesesuaian laporan keuangan denga Standar Akuntansi Pemerintahan, kecukupan pengungkapan, kepatuhan terhadap peraturan perundang-undangan dan efektifitas sistem pengendalian intern yang ada di Kabupaten Purworejo.

Leave a Reply